Imanudin, Rahmat Mirza (2021) Hubungan School Well-Being dengan Student Engagement pada Siswa SMP X. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
![]() |
Text
Fulltext - Rahmat Mirza Imanudin.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
School well-being adalah kesejahteraan sekolah yang dinilai oleh siswa berdasarkan kondisi, hubungan sosial, pemenuhan diri dan status kesehatan yang ada di sekolah tersebut. Student engagement adalah, kesediaan siswa untuk berpartisipasi secara aktif, pada seluruh aspek kegiatan yang ada di sekolah. Partisipan yang dipilih merupakan siswa sekolah pada tingkat sekolah menengah pertama (SMP). Siswa SMP didefinisikan sebagai anak sekolah yang sudah mengenyam pendidikan dasar, dan memasuki masa remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan school well-being dengan student engagement pada siswa di SMP X. Penelitian ini di lakukan pada 1 Desember 2020 sampai dengan 15 Desember 2020. SMP X berada di Jakarta Timur. Proses pengambilan data dilakukan menggunakan google form. Penelitian ini diikuti oleh 100 orang partisipan. Peneliti menggunakan teknik non-probability sampling yaitu criterion sampling. Penggunaan teknik ini mengacu pada kriteria yang sudah ditetapkan, seperti rentang usia, jenjang pendidikan, jenis kelamin, dan kegiatan sekolah di luar jam pelajaran. Partisipan dalam penelitian merupakan siswa SMP kelas VIII dan kelas IX. Pengujian korelasi antara school well-being dengan student engagement pada siswa SMP menggunakan uji korelasi Pearson. Berdasarkan perhitungan korelasi terdapat hubungan yang positif dan signifikan yaitu 0.493. Hal ini menunjukan bahwa siswa memiliki keterkaitan yang kuat dengan sekolah, memiliki persepsi yang positif.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | School Well-Being, Siswa Sekolah Menengah Pertama, Keterikatan Siswa |
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
Date Deposited: | 06 May 2025 06:07 |
Last Modified: | 06 May 2025 06:07 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/46563 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |