Studi perbandingan faktor-faktor kesuksesan proyek perumahan: Studi kasus di Kota Bogor

Suryadi, Anton (2007) Studi perbandingan faktor-faktor kesuksesan proyek perumahan: Studi kasus di Kota Bogor. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
ABSTRAK TESIS MTP Anton Suryadi.pdf

Download (39kB)

Abstract

Tesis ini menguji hipotesis kesuksesan dari sebuah estate perumahan di Kota Bogor berdasarkan teori pengembangan real estat yang berlaku umum yaitu jika semakin baik lokasi perumahan maka akan semakin sukses perumahan tersebut. Untuk menguji hipotesis tersebut maka dilakukan pengumpulan data yang meliputi pendapatan, penjualan, apresiasi, kepuasan konsumen, pengukuran lokasi, desain rumah, harga, fasilitas, dan infrastruktur. Uji hipotesis menggunakan Pearson Product Moment menghasilkan korelasi apresiasi dengan variable lokasi sebesar 0,968 dengan signifikasi 0,007 < 0,05 yang berarti hipotesis kesuksesan tersebut terbukti. Sumbangan factor lokasi terhadap kesuksesan sebesar 30% sementara sisanya disebabkan oleh factor harga 27%, fasilitas 11%, infrasuktur 28%, desain rumah 4%.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Tesis
Tesis > Pascasarjana
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 03 Aug 2018 06:32
Last Modified: 11 May 2021 05:38
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/6756

Actions (login required)

View Item View Item