Kesetaraan Para Pihak Antara Bank Syariah Mandiri Dengan Nasabah Pembiayaan Bagi Hasil (Mudharabah) Oleh Fanny Yuditira

YUDITIRA, FANNY (2006) Kesetaraan Para Pihak Antara Bank Syariah Mandiri Dengan Nasabah Pembiayaan Bagi Hasil (Mudharabah) Oleh Fanny Yuditira. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

abstrak A. Fanny Yuditira [205990079] B. KESETARAAN PARA PIHAK ANTARA BANK SYARIAH MANDIRI DENGAN NASABAH DALAM PEMBIAYAAN BAGI HASIL [MUDHARABAH] C. vii + 85 halaman + Lampiran, 2006 D. Uraian singkat : Kesetaraan adalah suatu keadaan dimana pihak yang satu dengan pihak yang lainnya mempunyai kedudukan yang sama dan seimbang. Kesetaraan berkaitan erat dengan keadilan antara hak dan kewajiban bagi para pihak. Mudharabah adalah salah satu sarana pembiayaan dengan sistem bagi hasil, dan digunakan umat Islam untuk mengembangkan usahanya. Pembiayaan mudharabah yang terdapat di Bank Syariah Mandiri, menitikberatkan pada kesetaraan antara bank dengan nasabah. Masyarakat masih dibingungkan mengenai kedudukan antara bank dan nasabah, apakah berbeda/sama dengan kedudukan bank dengan nasabah di bank konvensional. Kedudukan tersebut tidak diimbangi dengan peraturan perundang-undangan yang spesifik dan tegas, hanya berpedoman pada Fatwa Dewan Syariah Nasional. Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif analisis, dengan pendekatan empiris sosiologis. Pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah studi dokumen, melalui data tertulis, berupa peraturan perundang undangan, serta literatur lainnya yang terkait, seperti buku-buku hukum, makalah serta sumber hukum lain yang dapat dijadikan acuan untuk menyelesaikan masalah kesetaraan dalam akad mudharabah. Dari penelitian ini diketahui bahwa, kesetaraan dalam akad mudharabah dapat terjadi, karena aturan yang merupakan ijtihad para ulama serta KUHPdt, yaitu sebagai sumber hukum yang dapat dijadikan pedoman bagi masyarakat. Oleh karena itu aturan mengenai kesetaraan dalam pembiayaan bagi hasil dapat digunakan dalam sistem hukum perbankan syariah Indonesia. E. Daftar Acuan : 18 buku + 3 makalah + 5 Peraturan Perundang-undangan F. Penulis [Fanny Yuditira] G. Pembimbing [Yuwono Prianto SH, MH.]

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 07 Aug 2018 03:15
Last Modified: 07 Aug 2018 03:15
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/7057

Actions (login required)

View Item View Item