Intervensi terhadap sita jaminan dalam proses perkara perdata di pengadilan Negeri Tangerang / oleh Indah Setia Lestari

LESTARI, INDAH SETIA (2004) Intervensi terhadap sita jaminan dalam proses perkara perdata di pengadilan Negeri Tangerang / oleh Indah Setia Lestari. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Sita jaminan yang dimohonkan dalam perkara perdata merupakan suatu upaya hukum yang berbentuk penyitaan atas barang-barang milik tergugat atau barang-barang yang ada kaitannya dengan sengketa (sita jaminan dalam proses perkara perdata di pengadilan). Maksud peletakannya agar gugatan penggugat dalam hal dikabulkan tidak hampa pada saat ekseskusi. Jadi dengan diletakkannya sita jaminan atas barang-barang sengketa dimaksud maka sejak berita acaranya didaftarkan dan diumumkan, lahirlah suatu akibat hukum yang melarang tergugat untuk memindahkan barangnya kepada siapa pun dan atas pelanggaran tersebut maka segala hal bentuk perjanjian antara tergugat dengan pihak lain adalah batal demi hukum. Apabila dengan adanya putusan hakim yang menyatakan peletakkan sita jaminan terhadap barang-barang milik tergugat, merugikan pihak lain, maka ia dapat mengajukan keberatan-keberatan diletakkannya sita terhadap barang-barang tersebut karena ada kemungkinan harta yang diletakkan sita adalah milik pihak lain, bukan lagi milik tergugat. Jadi pihak ketiga dapat mengajukan intervensi terhadap putusan tersebut (tindakan pihak ketiga dalam pelaksanaan sita jaminan yang mengikatnya). Intervensi pihak ketiga merupakan upaya untuk memperjuangkan haknya dengan melawan kedua belah pihak dalam suatu proses perkara perdata yang sedang berlangsung di pengadilan. Sehubungan dengan masalah tersebut sita jaminan dalam proses perkara perdata dan intervensi pihak ketiga, data yang digunakan menggunakan metode penelitian hukum normatif dan penelitian hukum empiris.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 13 Aug 2018 06:50
Last Modified: 13 Aug 2018 06:50
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/7762

Actions (login required)

View Item View Item