Analisis hukum jaminan kecelakaan kerja di PT Great River International Tbk menurut Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan sosial tenaga kerja

WATI, RINA SULISTYO (2003) Analisis hukum jaminan kecelakaan kerja di PT Great River International Tbk menurut Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jaminan sosial tenaga kerja. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu faktor penentu keberhasilan pembangunan adalah sumber daya manusia yaitu tenaga kerja. Pekerja merupakan potensi yang tidak hanya dituntut kemampuannya dalam melayani proses produksi dan distribusi, melainkan juga memerlukan perlindungan hukum yang dapat menjamin kepentingan dan hak pekerja. Salah satu kepentingan dan hak pekerja adalah adanya jaminan sosial tenaga kerja. Jamsostek adalah suatu perlindungan bagi tenaga kerja dalam bentuk santunan berupa uang sebagai pengganti akibat peristiwa atau keadaan yang dialami oleh tenaga kerja berupa kecelakaan kerja, sakit, hamil, bersalin, hari tua atau meninggal dunia. Dasar hukum penyelenggaraan program Jamsostek dimuat dalam Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jamsostek dan peraturan pelaksanaannya yaitu Peraturan Pemerintah Nomor 14 Tahun 1993 tentan penyelenggaraan program Jamsostek, serta peraturan perundang-undangan lainnya yang berhubungan dengan pelaksanaan Jamsostek. Adapun maksud dari penyelenggaraan program Jamsostek itu sendiri guna menumbuhkan kemandirian dan untuk menjaga harkat dan martabat serta harga diri tenaga kerja dalam menghadapi segala resiko-resiko sosial ekonomi yang mungkin dan akan terjadi. Sedangkan tujuan diadakannya program Jamsostek adalah untuk mengurangi ketidakpastian masa depan pekerja yang akan menunjang ketenangan bekerja, sehingga dapat meningkatkan produktivitas kerja. Perlindungan hukum dalam Undang-undang Nomor 3 Tahun 1992 tentang Jamsostek khususnya jaminan kecelakaan kerja pada PT Jamsostek (Persero) cabang Bogor, telah dilaksanakan berdasarkan ketentuan yang ada, hal ini menunjukkan kesadaran dan tanggungjawab yang tinggi atas kepentingan perlindungan hak dan kesejahteraan pekerja. Dengan demikian peranan jaminan kecelakaan kerja sangat penting untuk diselenggarakan dan dilaksanakan sebagai salah satu usaha untuk meningkatkan kesejahteraan dan memberikan perlindungan terhadap tenaga kerja, agar tenaga kerja merasa aman dan terlindungi dalam melaksanakan pekerjaannya untuk meningkatkan produktivitas kerja sehingga mampu mendukung pembangunan nasional.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 28 Sep 2018 04:19
Last Modified: 28 Sep 2018 04:19
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/8069

Actions (login required)

View Item View Item