Hasil Investigasi kecelakaan Pesawat Terbang Sebagai Alat Bukti / oleh Ida Bagus Adhi Surya W.M

Surya W.M, Ida Bagus Adhi (2010) Hasil Investigasi kecelakaan Pesawat Terbang Sebagai Alat Bukti / oleh Ida Bagus Adhi Surya W.M. Informasi Detail Skripsi. p. 118. ISSN 203032007

[img]
Preview
Text
7.pdf - Published Version

Download (85kB) | Preview

Abstract

Judul Tesis : Hasil Investigasi kecelakaan Pesawat Terbang Sebagai Alat Bukti Nama : IDA BAGUS ADHI SURYA W.M ( NIM: 203032007). Kata kunci : Investigasi, Kecelakaan, Pesawat, Terbang, Alat Bukti. Isi : Dunia penerbangan merupakan dunia yang penuh dengan disiplin dan teknologi tinggi serta banyak lagi kekhususan di dalamnya. Jika terjadi sebuah kecelakaan pesawat terbang, maka akan dilaksanakan investigasi guna mengungkapkan apakah yang menjadi penyebab dari kecelakaan untuk mencegah jangan sampai terjadi kecelakaan dengan sebab yang sama. Pelaksana investigasi di Indonesia adalah Komisi Nasional Keselamatan Transportasi. Ada kalanya insan penerbangan seperti pilot / kapten penerbang dipidana atas suatu kecelakaan pesawat terbang, hal tersebut memang sesuai dengan Pasal 53 Undang-Undang Penerbangan, namun pada penerapannya ada berbagai pro dan kontra baik dari pihak penegak hukum maupun insan penerbangan di Indonesia bahwa penerbang maupun insan penerbangan lainnya tidak boleh dipidana. Bagaimana penegakan hukum penerbangan di Indonesia dan mengapa hasil investigasi atas suatu kecelakaan pesawat terbang tidak boleh dijadikan sebagai alat bukti di pengadilan ? Penulis meneliti masalah tersebut dengan menggunakan metode penelitian hukum normatif dan empiris. Dapat dikatakan bahwa insan penerbangan dapat dipidana bukan karena hasil investigasi kecelakaan pesawat terbang melainkan berdasarkan asas hukum sebagaimana diatur dalam UUD 1945. Penulis juga menemukan bahwa salah satu faktor yang penting dalam penegakan hukum penerbangan dan perbaikan untuk keselamatan penerbangan di Indonesia adalah faktor budaya bangsa serta kualitas dari penegak hukum itu sendiri.

Item Type: Article
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 15 May 2017 08:35
Last Modified: 15 May 2017 08:35
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/822

Actions (login required)

View Item View Item