HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP BEBAN KERJA DENGAN KEPUASAN KERJA PADA GURU TAMAN KANAK-KANAK. Studi Pada Guru TK Swasta Di Jakarta Barat

WIDJAJA, LYDIA INDRIANY (2002) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP BEBAN KERJA DENGAN KEPUASAN KERJA PADA GURU TAMAN KANAK-KANAK. Studi Pada Guru TK Swasta Di Jakarta Barat. Skripsi thesis, UNIVERSITAS TARUMANAGARA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan Taman Kanak-Kanak mempunyai peranan yang sangat penting dalam menunjang perkembangan anak, dan guru Taman Kanak-Kanak merupakan ujung tombak keberhasilan pendidikan tersebut. Tugas guru Taman Kanak-Kanak tidaklah mudah dan sangat strategis bagi penanaman pengetahuan dan pembentukan kepribadian anak. Tugas dan tanggung jawab inilah yang merupakan beban kerja bagi guru. Dan pnelitian ini berusaha dikaji persepsi guru terhadap beban kerja dikaitkan dengan kepuasan kerjanya. Kepuasan kerja merupakan hal yang penting untuk keberlangsungan produktivitas guru. Subjek dalam penelitian ini berjumlah sebanyak 78 guru di TK Swasta Jakarta Barat. Untuk pengambilan data digunakan kuesioner dan digunakan kuesioner dan dianalisis dengan menggunakan perhitungan Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan antara persepsi terhadap beban kerja dengan kepuasan kerja (r = 0.350, p < 0.001). Hal Ini berarti semakin tinggi persepsi terhadap beban kerja maka semain tinggi pula kepuasan kerjanya. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka disarankan agar para pengelola pendidikan Taman Kanak-kanak dapat lebih memperhatikan persepsi guru terhadap beban kerja agar dapat dicapai kepuasan kerja yang optimal

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 12 Oct 2018 04:10
Last Modified: 12 Oct 2018 04:10
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/8592

Actions (login required)

View Item View Item