Penyusunan Pedoman Wawancara untuk Menggali Informasi mengenai Quality Of College Life pada Mahasiswa Dewasa Awal (Studi pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas X)

Sunjoyo, Valentine Angelita (2022) Penyusunan Pedoman Wawancara untuk Menggali Informasi mengenai Quality Of College Life pada Mahasiswa Dewasa Awal (Studi pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas X). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
FILE3F_1 (3)-1-15.pdf

Download (1MB)

Abstract

Dengan tujuan untuk menciptakan tenaga kerja yang berkualitas, quality of life mahasiswa menjadi perhatian utama bagi perguruan tinggi (Yu & Kim, 2008). Berdasarkan teori bottom-up spillover, quality of college life dapat memengaruhi quality of life pada mahasiswa. Berhubung penelitian-penelitian terkait quality of college life telah menggunakan pendekatan kuantitatif, maka pada penelitian ini digunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengambilan data berupa wawancara. Keberhasilan wawancara dipengaruhi oleh pedoman wawancara yang disusun oleh pewawancara. Maka dari itu, pada penelitian ini disusun pedoman wawancara yang diuji pada dua studi, yaitu uji validitas isi berbasis panel ahli (studi 1) dan uji kelayakan pedoman wawancara (studi 2) terhadap empat mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas X. Pedoman wawancara yang pada mulanya berjumlah 52 butir, diuji melalui studi 1 serta studi 2 sehingga dihasilkan pedoman wawancara dengan 66 butir pertanyaan. Pada penelitian ini ditemukan bahwa penyesuaian aspek atau dimensi serta pemilihan kata dan bentuk pertanyaan merupakan faktor penting dalam penyusunan pedoman wawancara.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pedoman wawancara, quality of college life, mahasiswa dewasa awal
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 25 May 2022 04:35
Last Modified: 25 May 2022 04:35
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/35473

Actions (login required)

View Item View Item