Peran Pola Pengasuhan (Acceptance-Rejection) terhadap Self-Regulated Learning pada Mahasiswa

Bongso, Claudia Anastasia (2022) Peran Pola Pengasuhan (Acceptance-Rejection) terhadap Self-Regulated Learning pada Mahasiswa. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
File 3. Fulltext (48)-1-17.pdf

Download (840kB)

Abstract

Penelitian mengenai pola pengasuhan acceptance-rejection terhadap Self- Regulated Learning masih terbatas. Penelitian ini menggunakan konsep pengasuhan acceptance-rejection yang dikembangkan oleh Rohner, Khaleque, dan Cournoyer (2012) yang bertujuan untuk menguji peran pola pengasuhan terhadap self-regulated learning pada mahasiswa. Partisipan penelitian ini berjumlah 194 mahasiswa dengan jumlah laki-laki sebanyak 46 orang dan perempuan sebanyak 148 orang. Pengambilan data menggunakan convenience sampling dan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian non-eksperimental dengan metode kuantitatif. Pengujian hipotesis menggunakan SPSS dengan teknik regresi linear untuk memprediksi peran pola pengasuhan terhadap self- regulated learning yang terdiri atas beberapa dimensi, yaitu self-efficacy for learning and performance, test anxiety, dan metacognitive self-regulation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola pengasuhan orang tua memiliki peran yang signifikan terhadap dimensi test anxiety, tidak memiliki peran yang signifikan pada dimensi metacognitive self-regulation, dan hanya pola pengasuhan ayah yang memiliki peran signifikan terhadap dimensi self-efficcacy for learning and performance. Penelitian selanjutnya, dapat menggunakan subyek penelitian yang berbeda dengan menambahkan beberapa dimensi Self-Regulated Learning supaya hasilnya dapat lebih akurat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Sri Tiatri, S.Psi., M.Si., Ph.D., Psi. & Meylisa Permata Sari, S.Psi., M.Sc.
Uncontrolled Keywords: pengasuhan acceptance-rejection, self-regulated learning, mahasiswa
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 27 May 2022 07:14
Last Modified: 27 May 2022 07:14
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/35525

Actions (login required)

View Item View Item