Peranan Kesejahteraan di Tempat Kerja Terhadap Intensi Keluar Kerja dengan Keterikatan Kerja sebagai Mediator pada Generasi Milenial (Studi pada PT X)

Wilis, Anastasia Putri Leleng (2023) Peranan Kesejahteraan di Tempat Kerja Terhadap Intensi Keluar Kerja dengan Keterikatan Kerja sebagai Mediator pada Generasi Milenial (Studi pada PT X). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Anastasia Putri Leleng Wilis_705190091.PDF

Download (329kB)

Abstract

Generasi milenial adalah generasi yang mendominasi dunia kerja saat ini, namun generasi ini memiliki intensi keluar kerja yang tinggi dibandingkan dengan generasi lainnya. Intensi keluar kerja merugikan perusahan dan perlu diminimalisir. Dalam bekerja generasi milenial cenderung memperhatikan lingkungan kerja yang positif, maka kesejahteraan di tempat kerja menjadi berperan dalam pertimbangan untuk meminimalisir adanya intensi keluar kerja untuk karyawan. Kesejahteraan di tempat kerja berdampak pada komunikasi karyawan, keefektifan bekerja dan dukungan sosial. Karyawan yang memiliki kesejahteraan di tempat kerja dapat meningkatkan produktifitas dalam bekerja. Sejalan dengan keterikatan kerja yang memiliki peran dalam kesejahteraan di tempat kerja. Penelitian ini bertujuan untuk melihat peran kesejahteraan di tempat kerja terhadap intensi keluar kerja dengan keterikatan kerja sebagai mediator. Penelitian ini dilakukan pada PT X menggunakan metode kuantitatif dan pengambilan data menggunakan convenience sampling dengan 134 partisipan berasal dari usia generasi milenial. Penelitian ini menggunakan tiga pengukuran antara lain adalah Turnover Intention Questioner, Workplace Well-being Questionnaire dan Utrecht work engagement scale. Hasil dari penelitian ini adalah kesejahteraan di tempat kerja berperan pada intensi keluar kerja, kesejahteraan di tempat kerja berperan pada keterikatan kerja dan keterikatan kerja dapat menjadi mediator antara kesejahteraan ditempat kerja dengan intensi keluar kerja dinyatakan dengan efek total sebesar -0.165 (<0.01).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Zamralita Dr., M.M., Psikolog, Yohanes Budiarto M.Si
Uncontrolled Keywords: Kesejahteraan di tempat kerja, intensi keluar kerja, keterikatan kerja
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 09 Feb 2023 07:18
Last Modified: 09 Feb 2023 07:18
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/38443

Actions (login required)

View Item View Item