Peran Resiliensi Terhadap Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Aktif Usia Remaja Akhir

Lilianie, Clara (2023) Peran Resiliensi Terhadap Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Aktif Usia Remaja Akhir. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
File 7. Cover-Abstrak.pdf

Download (423kB)

Abstract

Menurunnya kasus COVID-19 di Indonesia membuat instansi pendidikan, termasuk perguruan tinggi mengubah sistem pembelajaran yang sebelumnya dalam jaringan kembali menjadi luar jaringan. Kondisi ini membuat pelajar, termasuk mahasiswa harus beradaptasi. Prokrastinasi akademik adalah permasalahan umum yang dialami mahasiswa. Prokrastinasi akademik dapat terjadi salah satunya karena rendahnya percaya diri dan dorongan mandiri yang merupakan dimensi dari resiliensi. Resiliensi adalah bentuk adaptasi positif dari kemampuan individu untuk bangkit setelah menghadapi masa-masa sulit. Penelitian ini dilakukan karena belum ada penelitian di Indonesia yang mengukur seberapa besar peran yang diberikan oleh resiliensi terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa, khususnya pada masa adaptasi setelah pandemi COVID-19. Penelitian ini melibatkan 387 partisipan mahasiswa aktif di Indonesia yang berada pada rentang usia remaja akhir, yaitu 18- 21 tahun. Partisipan terdiri dari 122 laki-laki dan 285 perempuan. Alat ukur yang digunakan adalah Skala Resiliensi Remaja Indonesia (Dewi et al., 2020) dengan reliabilitas 0.839 terdiri dari 25-item dan Skala Prokrastinasi Akademik (Clara, 2017) dengan reliabilitas 0.932 terdiri dari 16-item. Analisis korelasi menggunakan Pearson Correlation menunjukkan bahwa resiliensi memiliki korelasi signifikan dengan prokrastinasi akademik, yaitu r= -0.207, p= 0.000. Hasil analisis data menggunakan uji regresi linear sederhana dapat disimpulkan terdapat peran resiliensi terhadap prokrastinasi akademik secara signifikan melalui nilai F= 17.307, p=0.000. Maka dapat disimpulkan bahwa sumbangan efektif resiliensi terhadap prokrastinasi akademik mahasiswa ialah sebesar 4.3%. Artinya, resiliensi tidak memiliki peranan yang kuat terhadap prokrastinasi akademik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Fransisca Iriani R.D., M.Si.
Uncontrolled Keywords: Prokrastinasi Akademik, Resiliensi, Mahasiswa, Remaja Akhir
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 27 Feb 2023 08:45
Last Modified: 27 Feb 2023 08:45
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/38917

Actions (login required)

View Item View Item