Perancangan interior serviced apartment fraser residence Menteng, Jakarta Pusat (DI -2393)

Yunita, Haura Rachma (2023) Perancangan interior serviced apartment fraser residence Menteng, Jakarta Pusat (DI -2393). Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
615190076_HAURA_Cover.pdf

Download (180kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Pengesahan.pdf

Download (100kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Daftar Isi.pdf

Download (682kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 1.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 2.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (422kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 5.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 6.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (455kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 7.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (36kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Bab 8.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (42kB)
[img] Text
615190076_HAURA_Daftar Pustaka.pdf

Download (286kB)

Abstract

Menteng merupakan kawasan pemukiman modern pertama yang berada di Batavia, yang kini merupakan kota Jakarta. Maraknya kegiatan bisnis di kota Jakarta Pusat menjadikan Menteng sebagai salah satu kecamatan di Jakarta yang memiliki tingkat produktivitas dan mobilitas yang tinggi pada waktu tertentu. Melihat fakta bahwa kawasan Menteng menjadi salah satu kawasan bisnis yang sibuk, maka menjadikan sektor unit akomodasi hotel dan apartment menjadi salah satu investasi yang menguntungkan. Dari masa ke masa, sektor akomodasi terus berkembang. Salah satu bukti perkembangan sektor akomodasi adalah kini terdapat Serviced Apartment yang menjadi salah satu pilihan yang menarik bagi wisatawan ataupun warga lokal untuk menghabiskan waktunya. Serviced Apartment merupakan apartment dengan fasilitas yang lengkap untuk disewakan dalam jangka waktu yang pendek maupun jangka waktu yang panjang. Serviced Apartment memiliki fasilitas layaknya hotel berbintang, seperti layanan kamar, layanan laundry, akses Wi-Fi, gym, kolam renang, taman bermain, serta restoran. Berdasarkan perkembangan akomodasi Serviced Apartment, maka perancangan interior Serviced Apartment dibutuhkan untuk menghasilkan tempat tinggal sementara yang nyaman dan mendukung aktivitas para pengunjung. Salah satu Serviced Apartment yang berada di pusat kota Jakarta adalah Fraser Residence Menteng. Pada perancangan Fraser Residence Menteng menggunakan metode perancangan Rosemary Kilmer dan Otie Kilmer (2014:148). Perancangan ulang ini diharapkan dapat menghasilkan Serviced Apartment yang nyaman dihuni dalam jangka waktu pendek maupun panjang dengan memiliki fasilitas publik yang sesuai dengan standar besaran ruang dan kapasitas pengguna, serta fasilitas unit hunian yang sesuai dengan aktivitas penghuni, dan konsep pencahayaan yang baik pada Serviced Apartment Fraser Residence Menteng. Dari analisis yang telah dilakukan maka didapatkan tiga kata kunci perancangan yaitu “luxury”, “warm” dan “contemporary” sehingga perancangan kali ini memiliki konsep tema perancangan “The Warmth of Luxurios” yang berarti hidup dalam kemewahan sehingga ruangan mampu membawa kehangatan, kenyamanan, dan mewakili perasaan kesejahteraan. Untuk mencapai kesan mewah dan hangat maka disesuaikan dengan pengaplikasian material lantai, dinding, plafon, maupun furniture. Penggunaan material dan warna didominasi oleh warna earth tone untuk memberi kesan warm pada ruangan. Serta teknik pencahayaan yang digunakan adalah teknik pencahayaan layering lighting Richard Kelly untuk memberi kesan ruang yang dramatis dan tidak monoton. Kata Kunci: Hangat, Mewah, Serviced Apartment

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Seni Rupa dan Desain
Divisions: Fakultas Seni Rupa dan Desain > Desain Interior
Depositing User: TDI Family perpus
Date Deposited: 29 Mar 2023 07:20
Last Modified: 29 Mar 2023 07:20
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/39172

Actions (login required)

View Item View Item