Pelaksanaan Ketentuan Work From Home Dalam Perjanjian Kerja Bersama PT CIMB NIAGA Tbk.

Sarumpaet, Alleta Febrinasari (2023) Pelaksanaan Ketentuan Work From Home Dalam Perjanjian Kerja Bersama PT CIMB NIAGA Tbk. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Cover-Abstrak_Alleta Febrinasari Sarumpaet_217211033.pdf

Download (185kB)
[img] Text
Bab isi_Alleta Febrinasari Sarumpaet_217211033.pdf
Restricted to Registered users only

Download (859kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Alleta Febrinasari Sarumpaet_217211033.pdf
Restricted to Registered users only

Download (13kB)
[img] Text
Lampiran_Alleta Febrinasari Sarumpaet_217211033.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Memasuki era pandemi Covid-19 pada awal tahun 2020, beberapa perusahaan menjalankan WFH yang artinya work from home bekerja di rumah di tengah pandemi COVID-19 dapat dikaitkan dengan ketentuan Pasal 86 ayat (1) huruf a Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan “di mana setiap pekerja/buruh mempunyai hak untuk memperoleh perlindungan atas keselamatan dan kesehatan kerja”. Menurut SE Disnakertrans dan Energi DKI Jakarta 14/2020, para pimpinan perusahaan diharapkan dapat mengambil langkah pencegahan terkait risiko penularan infeksi COVID-19, dengan melakukan pekerjaan di rumah. Pada tesis ini penulis akan membahas Perjanjian Kerja Bersama PT CIMB NIAGA Tbk. dan dalam tesis ini penulis akan menganalisis apakah perjanjian kerja bersama sudah mengatur penerapan WFH dan akan mengangkatnya dalam judul tesis: “ Pelaksanaan Ketentuan Work From Home Dalam Perjanjian Kerja Bersama PT CIMB NIAGATbk.” Yang akan dibahas dalam tesis ini adalah bagaimana aspek hukum pelaksanaan ketentuan Work From Home berdasarkan Hukum Ketenagakerjaan dan bagaimana pelaksanaan ketentuan Work From Home dalam Perjanjian Kerja Bersama PT CIMB NIAGA Tbk. Terkait dengan pemberlakuan WFH di beberapa perusahaan sebaiknya memang pemberlakuan WFH juga dapat dituangkan di dalam Perjanjian Kerja Bersama karena tidak dapat dipungkiri ternyata sampai pada saat ini WFH menjadi salah satu jalan keluar untuk menekan tingkat penularan kasus Covid-19, dan sampai saat ini WFH pun dapat dijalankan dengan baik oleh beberapa perusahaan. Pemerintah selaku pembuat peraturan juga diharapkan dapat membentuk Peraturan Pemerintah mengenai work from home sebagai aturan pelaksana wajib segera direalisasikan dan berlaku bagi seluruh masyarakat Indonesia agar dapat diikuti dan dipatuhi oleh seluruh Perusahaan yang melakukan WFH, karena sampai pada saat ini beberapa perusahaan termasuk salah satunya PT CIMB NIAGA Tbk. masih terus melakukan ketentuan WFH, bahkan beberapa Perusahaan pada akhirnya telah melakukan pengurangan penyewaan lantai perusahaan yang menghemat biaya operasional Perusahaan dan kedepannya WFH akan menjadi suatu metode kerja yang baru di era globalisasi ini.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: Dr. Richard .C. Adam, S.H., L.L.M
Uncontrolled Keywords: Perjanjian Kerja Bersama, Work From Home, Ketenagakerjaan
Subjects: Tesis
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 11 Apr 2023 04:23
Last Modified: 11 Apr 2023 04:23
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/39242

Actions (login required)

View Item View Item