FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMSI

Irawan, Jennifer (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMSI. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img]
Preview
Text
Jennifer Irawan 115190370 JA.pdf

Download (749kB) | Preview

Abstract

Perkembangan usaha dari tahun ke tahun seamakin pesat. Perusahaan saling bersaing untuk mengembangkan usahanya dan hal ini membuat perusahaan harus mempunyai tujuan agar dapat bertahan dalam jangka waktu yang panjang. Pada umumnya tujuan didirikan perusahaan adalah untuk memperoleh laba. Laba yang diperoleh dapat menentukan keberlangsungan dan kesusksesan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh perputaran aset, ukuran perusahaan, struktur modal, dan likuiditas terhadap kinerja keuangan perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2017-2021. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang menggunakan data laporan keuangan yang diperoleh dari situs www.idx.co.id dan www.sahamok.net. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi. Jumlah sampel yang diperoleh sebanyak 31 dengan teknik yang digunakan adalah purposive sampling. Analisis data yang digunakan adalah regresi berganda, uji hipotesis, uji asumsi klasik dengan model data panel yang diuji menggunakan Eviews versi 12. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial (1) perputaran aset berpengaruh terhadap kinerja keuangan, (2) ukuran perusahaan berpengaruh terhadap kinerja keuangan, (3) struktur modal berpengaruh terhadap kinerja keuangan, (4) likuiditas tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 29 May 2023 04:30
Last Modified: 29 May 2023 04:30
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/40268

Actions (login required)

View Item View Item