PENERAPAN PSAK 73 ATAS SEWA PADA PT ABC

Putri Dwima, Mayang (2022) PENERAPAN PSAK 73 ATAS SEWA PADA PT ABC. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Mayang Putri Dwima 126212065 JA.pdf

Download (485kB)

Abstract

PSAK 73 (2020) mengatur mengenai perlakuan akuntansi atas sewa dari sisi penyewa dan pesewa. Dari sisi akuntansi penyewa, PSAK 73 memperkenalkan model akuntansi tunggal untuk penyewa dan mensyaratkan agar penyewa mengakui aset dan liabilitas untuk seluruh sewa dengan masa sewa lebih dari 12 bulan, kecuali aset pendasarnya bernilai-rendah, Penyewa disyaratkan untuk mengakui aset hak-guna yang merepresentasikan haknya untuk menggunakan aset pendasar sewaan dan liabilitas sewa yang merepresentasikan kewajibannya untuk membayar sewa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan PSAK 73 tersebut pada PT ABC. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT ABC sudah menerapkan PSAK 73 pada tahun 2020 atas kontrak sewa yang dimiliki. Dalam mencatat aset hak-guna dan liabilitas sewa yang merupakan komponen utama dalam sewa pembiayaan menurut PSAK 73, PT ABC sudah menerapkan tahapan yang sesuai yaitu dengan mengidentifikasi kontrak sewa, melakukan pengukuran awal dan pengakuan aset dan liabilitas sewa, serta menyajikan dan mengungkapkan pada laporan keuangan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 06 Jun 2023 06:26
Last Modified: 06 Jun 2023 06:26
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/40516

Actions (login required)

View Item View Item