Filosofi keadilan hukum melalui upaya hukum peninjauan kembali pasca putusan Mahkamah Konstitusi No.34/PUU XI/2013 tentang upaya hukum peninjauan kembali pada perkara pidana / Siti Johariah

Joriah, Siti (2016) Filosofi keadilan hukum melalui upaya hukum peninjauan kembali pasca putusan Mahkamah Konstitusi No.34/PUU XI/2013 tentang upaya hukum peninjauan kembali pada perkara pidana / Siti Johariah. Skripsi thesis, Universitas Tarumanegara.

Full text not available from this repository.

Abstract

1.Perkara Pidana-Putusan Mahkamah Konstitusi Abstrak : Peninjauan Kembali (PK) merupakan upaya hukum luar biasa terhadap putusan pengadilan yang telah berkekuatan hukum tetap "inkracht van gewisjde". Putusan Mahkamah Konstitusi No. 34/PUU-XI/2013 menyatakan, bahwa upaya hukum luar biasa bertujuan untuk menemukan keadilan dan kebenaran materiil, sehingga Pasal 268 ayat (3) KUHAP yaitu, ?Permintaan peninjauan kembali atas suatu putusan hanya dapat dilakukan satu kali saja? bertentangan dengan UUD 1945 dan tidak memiliki kekuatan hukum mengikat. Putusan MK tersebut menimbulkan pro dan kontra, disatu sisi ada yang berpendapat bahwa PK lebih dari satu kali merupakan upaya melindungi hak masyarakat dalam memperoleh keadilan, namun di sisi lain ada pendapat bahwa PK lebih dari satu kali merupakan pelanggaran terhadap prinsip kepastian hukum. Setelah mengkaji Putusan MK No. 34/PUU- XI/2013 dapat disimpulkan, pertama, PK lebih dari satu kali telah sesuai dengan tujuan masyarakat untuk memperoleh keadilan dalam penegakan hukum, karena dalam rangka mewujudkan keadilan dan menemukan kebenaran materiil tidak dapat dibatasi oleh waktu. Kedua, Putusan MK bersifat final dan mengikat "final dan banding?. Meskipun menimbulkan pro dan kontra maka semua pihak wajib melaksanakan putusan MK. Oleh karena itu, diharapkan kepada Mahkamah Agung segera menyempurnakan peraturan Mahkamah Agung (PERMA) tentang p engajuan PK perkara pidana dengan menyesuaikan putusan MK. Kata Kunci : Keadilan, Peninjauan Kembali, Putusan Mahkmah Konstitus

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 02 Jul 2018 01:32
Last Modified: 02 Jul 2018 01:32
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/2312

Actions (login required)

View Item View Item