PREDIKSI ESTETIKA, SIKAP TERHADAP MEREK, DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP NIAT PEMBELIAN IPHONE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TARUMANAGARA

HANKHO, GERALDO (2020) PREDIKSI ESTETIKA, SIKAP TERHADAP MEREK, DAN PERSEPSI HARGA TERHADAP NIAT PEMBELIAN IPHONE PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS TARUMANAGARA. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Geraldo Hankho 115160329 JA.pdf

Download (251kB)

Abstract

Saat ini jumlah pengguna smartphone semakin meningkat seiring berjalannya waktu, dimana iPhone merupakan salah satu perangkat Apple yang paling populer. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji apakah estetika, sikap terhadap merek, dan persepsi harga merupakan prediktor positif untuk niat pembelian iPhone pada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tarumanagara. Penelitian ini menggunakan 100 sampel yang dipilih dengan menggunakan teknik convenience sampling, dimana sampel yang dipilih adalah mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tarumanagara yang pernah menggunakan iPhone. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Data dianalisis dengan menggunakan PLS-SEM. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sikap terhadap merek, dan persepsi harga merupakan prediktor positif untuk niat pembelian, sedangkan estetika bukan merupakan prediktor positif untuk niat pembelian. Kata Kunci: Estetika, Sikap terhadap Merek, Persepsi Harga, Niat Pembelian Dr. COKKI S.E., M.M.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 26 Aug 2021 04:40
Last Modified: 26 Aug 2021 04:40
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/29474

Actions (login required)

View Item View Item