PENGARUH CUSTOMER SATISFACTION, PERCEIVED VALUE, DAN TRUST TERHADAP ONLINE REPURCHASE INTENTION PADA FASHION DI INSTAGRAM DI JAKARTA

AURELIA, FLORENSIA (2020) PENGARUH CUSTOMER SATISFACTION, PERCEIVED VALUE, DAN TRUST TERHADAP ONLINE REPURCHASE INTENTION PADA FASHION DI INSTAGRAM DI JAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
FLORENSIA AURELIA 115160370 JA.pdf

Download (272kB)

Abstract

Internet yang cepat berkembang telah menciptakan bisnis yang kompetitif, yaitu memberikan peluang dan tantangan untuk berbagai bisnis. Salah satu peluang bisnis ini adalah dengan melakukan bisnis online. Sistem transaksi online meminta pelanggan untuk membeli dan melakukan pembayaran untuk produk dan layanan menggunakan platform internet seperti sosial media. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh customer satisfaction, perceived value, dan trust terhadap online repuchase intention pada fashion di Instagram. Penelitian ini menggunakan kuesioner survei untuk mengumpulkan 115 tanggapan valid dari pengguna Instagram yang pasti pernah melakukan pembelian online sebelumnya minimal satu kali. SmartPLS 3.0 digunakan untuk memverifikasi kerangka penelitian. Data yang dikumpulkan di analisis menggunakan PLS-SEM. Hasil menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh positif yang signifikan customer satisfaction terhadap online repurchase intention. (2) terdapat pengaruh positif yang signifikan perceived value terhadap online repurchase intention. (3) terdapat pengaruh positif yang signifikan trust terhadap online repurchase intention. Kata kunci: Kepuasan Pelanggan, Perceived Value, Kepercayaan, Niat Pembelian Kembali Online Pembimbing: M. Tony Nawawi, Drs., M.M

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 31 May 2021 08:15
Last Modified: 14 Aug 2023 06:35
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/30258

Actions (login required)

View Item View Item