Hubungan antara kebiasaan jajan dengan prevalensi obesitas pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara angkatan 2011, maret 2013 / Riani Laurensia (405110221)

Laurensia, Riani (2014) Hubungan antara kebiasaan jajan dengan prevalensi obesitas pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara angkatan 2011, maret 2013 / Riani Laurensia (405110221). Skripsi thesis, Universitas Tarumanegara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Obesitas merupakan akibat dari asupan energi dan lemak yang berlebih. Remaja yang obesitas beresiko menalami berbagai gangguan keshatan saat masa muda dan juga saat dewasa. Penyebab obesitas adalah multifaktorial antara lain faktor lingkungan, gaya hidup dan faktor budaya. Kebiasaan mengkonsumsi jajanan tinggi energi dan lemak berperan besar dalam meningkatkan prevalensi obesitas. Penelitian ini, menggunakan metode analisis dengan studi cross sectional, pada 186 mahasiswa berusia 18-19 tahun di Fakultas kedokteran Universitas Tarumanagara angkata 2011, Grogol, Jakarta Barat. Bedasarkan pengumpulan data didapatkan 37 (19,9%) obesitas, dan 149 (80.1%) non obesitas. Dengan uji Chi Square terbukti bahwa kebiasaan jajan tidak mempunyai hubungan dengan prevalensi obesitas pada remaja. Tidak terdapat hubungan antara obesitas dengan kebiasaan sarapan pagi (p=0,379), Kebiasaan membawa bekal (p=0,120), memakan bekal (p=0,435), Frekuensi jajan (p=0,554), jenis jajanan (p=0m370) dan jumlah jajanan (0,204). Keterbatasan penelitian ini adalah tidak dihitungnya jumlah energi dalam setiap jajanan dan tidak ditelitinya faktor lain yang juga mempengaruhi prevalensi obesitas seperti genetik (IMT orang tua), perilaku makan di luar sekolah (pola makan di rumah, kebiasaan mengkonsumsi makanan cepat saji dan lingkungan akses makanan di sekitar rumah dan di sekolah). peneliti menyarankan faktor-faktor tersebut juga diteliti pada penelitian-penelitian selanjutnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: obesitas, remaja, jajanan
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 10 Jul 2018 03:59
Last Modified: 10 Jul 2018 03:59
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/3889

Actions (login required)

View Item View Item