Hubungan frekuensi makan dalam sehari dengan dispepsia pada mahasiswa FK Untar angkatan 2011 selama 1 - 18 April 2014 / William Wilson (405110044)

William, Wilson (2014) Hubungan frekuensi makan dalam sehari dengan dispepsia pada mahasiswa FK Untar angkatan 2011 selama 1 - 18 April 2014 / William Wilson (405110044). Skripsi thesis, Universitas Tarumanegara.

Full text not available from this repository.

Abstract

Banyak mahasiswa mengeluh sakit /dispepsia karena sering tidak makan sebab jadwal kuliah yang dapat dan belajar mandiri yang panjang. Dari antara 10 mahasiswa ,6 orang menderita dispepsia (60%) dan keenamnya memiliki frekuensi makan yang kurang dari 3 kali sehari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah hubungan antara frekuensi makan dalam sehari dengan dispepsia. Desain penelitian yang digunakan adalah analitik cross-sectional, dilakukan terhadap 50 mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanagara pada tanggal 1-18 April 2014. Pengambilan sampel dilakukan secara consecutive non-random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara menggunakan kuesioner. Data analisa menggunakan metode uji kemaknaan Pearson chi-square dengan menggunakan software SPSS versi 22 pada batas kemaknaan 5% dan analisa asosiasi epidemiologi dengan Prevalence Risk Ratio (PRR). Dari hasil penelitian didapatkan 28 responden (56%) mengalami dispepsia dan 23 responden (46%) frekuensi makan kurang dari 3 kali sehari. Dari 23 responden yang frekuensi makan kurang dari 3 kali sehari, 17 responden (73,9%) menderita dispepsia. Dari 27 responden yang frekuensi makan nya 3 kali sehari atau lebih, 11 responden (40,7%) menderita dispepsia. Secara epidemiologi frekuensi makan yang kurang mempunyai resiko 1,8 kali lebih besar untuk terkena dispepsia dibandingkan dengan frekuensi makan yang cukup, Secara statistik hubungan tersebut bermakna (PR = 1,8; p-value = 0,019). Disarankan agar mahasiswa makan 3 kali atau lebih dalam sehari.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: Puskom untar untar
Date Deposited: 10 Jul 2018 06:25
Last Modified: 10 Jul 2018 06:25
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/3903

Actions (login required)

View Item View Item