Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Orang Tua Terhadap Pencegahan Covid-19 Pada Anak Usia 1-5 Tahun Di Puskesmas Borobudur, Kabupaten Magelang

SUGIHARTO, ELVINA VANIA (2023) Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Orang Tua Terhadap Pencegahan Covid-19 Pada Anak Usia 1-5 Tahun Di Puskesmas Borobudur, Kabupaten Magelang. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
SUGIHARTO, ELVINA VANIA 405200101.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

COVID-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-COV2). Coronavirus Disease-2019 menginfeksi individu dari segala usia dan berbagai negara dengan cepat. Pada 11 Maret 2020, COVID-19 dinyatakan sebagai pandemi oleh Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization). Tindakan pencegahan COVID-19 memiliki efek mendalam pada kesehatan dan kesejahteraan mereka dan bagi sebagian orang dampaknya akan berlangsung seumur hidup. Di Indonesia pada tanggal 8 Maret 2020 terdapat 1.391 anak-anak dengan usia rata-rata 6-7 tahun disurvei, dan 171 didiagnosis dengan COVID-19. Anak-anak dibawah satu tahun memiliki resiko gejala yang lebih parah. Berbagai upaya telah dilakukan dalam mencegah rantai penularan salah satunya dengan meningkatkan pengetahuan dan pemahaman pencegahan COVID-19 agar perilaku yang sesuai dengan protokol kesehatan dapat diterapkan dengan baik. Provinsi Jawa Tengah tercatat sebanyak 481.865 kasus, Kota Magelang tercatat sebanyak 8,356 kasus, dan wilayah Kecamatan Borobudur diperkirakan terdapat sekitar 5,7% balita yang terkonfirmasi COVID-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap orangtua anak usia 1-5 tahun di Puskesmas Borobudur, Magelang periode Januari-Maret 2023. Desain penelitian ini adalah deskriptif dan besar sampel sebanyak 83 orang yang bersedia mengisi kuesioner. Hasil penelitian ini diperoleh sebagian besar responden dengan kategori sikap baik 59 (71%), perilaku cukup sebanyak 58 (70%) orang, dan pengetahuan dengan kategori buruk 35 (42%). Edukasi mengenai pencegahan COVID-19 pada anak perlu ditingkatkan agar orangtua memiliki pengetahuan dan sikap lebih baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Mantu, Melani Rakhmi
Uncontrolled Keywords: COVID-19, Pengetahuan, Sikap, Pencegahan
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran
Divisions: Fakultas Kedokteran > Kedokteran
Depositing User: FK Perpus
Date Deposited: 17 Jan 2025 08:33
Last Modified: 17 Jan 2025 08:33
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/43595

Actions (login required)

View Item View Item