Audrey, Maria (2023) Pengaruh rasio keuangan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan barang baku yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2021-2023. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
Maria Audrey 126231018 JA.pdf Download (724kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio keuangan (profitabilitas, likuiditas, dan solvabilitas) terhadap nilai perusahaan dengan menggunakan data time-series pada perusahaan barang baku yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2021-2023. Data yang digunakan adalah data sekunder berupa laporan keuangan yang diunduh dari situs resmi BEI. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 117 dari 49 perusahaan yang memenuhi kriteria. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Nilai perusahaan diukur menggunakan price to book value ratio, profitabilitas diukur menggunakan return on assets ratio, likuiditas diukur menggunakan current ratio, dan solvabilitas diukur menggunakan debt to equity ratio. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, sementara likuiditas dan solvabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci : Nilai Perusahaan, Rasio Keuangan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Tesis |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | FE Perpus |
Date Deposited: | 17 Sep 2024 07:35 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 05:48 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44585 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |