Amelia, Tria (2024) Eksplorasi Pengaruh Job Demand terhadap Burnout pada Guru: A Systematic Literature Review. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
File 6. Cover-Abstrak.pdf Download (606kB) | Preview |
Abstract
Banyaknya peran dan tanggung jawab yang dihadapi guru menimbulkan beberapa permasalahan. Ketidakseimbangan tuntutan kerja atau job demand yang dialami oleh guru berpotensi dalam memberikan pengaruh pada burnout. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mensintesis dan mengeksplorasi pengaruh dari job demand yang dapat memunculkan burnout atau kelelahan pada guru dengan menggunakan metode Systematic Literature Review. Metode ini berfungsi untuk mendapatkan hasil yang mendalam mengenai pengaruh job demand terhadap burnout pada guru berdasarkan penelitian-penelitian sebelumnya. Peneliti menggunakan empat database dalam pencarian artikel yaitu Science Direct, APA Psycnet, Springer Link, dan PubMed. Setelah melakukan pencarian, peneliti melakukan screening berdasarkan kriteria inklusi, eksklusi, dan critical appraisal serta mendapatkan delapan artikel sebagai hasil akhir. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa job demand dapat berpengaruh langsung terhadap burnout yang dialami oleh guru. Pada penelitian ini juga diketahui bahwa terdapat pengaruh dari jenis job demand berupa workload, role ambiguity, role conflict, dan work family conflict yang dapat menghasilkan burnout pada guru.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Dr. Zamralita, M.M., Psikolog, & Meylisa Permata Sari, S.Psi., M.Sc. |
Uncontrolled Keywords: | Job Demand, Burnout, Guru |
Subjects: | Penelitian Skripsi/Tugas Akhir Penelitian > Fakultas Psikologi Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Psikologi |
Depositing User: | Admin Fakultas Psikologi |
Date Deposited: | 16 Oct 2024 08:54 |
Last Modified: | 16 Oct 2024 08:54 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44903 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |