KURNIAWAN, DENY (2023) Hubungan Tingkat Pengetahuan Kesehatan Reproduksi terhadap Sikap Seksual Pranikah Remaja pada Siswa SMAN 1 Pulau Laut Timur. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.
![]() |
Text
KURNIAWAN, DENY 405190087.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Remaja mempunyai sifat berkeingintahuan besar, suka petualangan dan berani menanggung resiko atas perbuatannya tanpa didahului oleh pertimbangan yang baik. Kesehatan Reproduksi adalah keadaan sehat, mental, dan sosial, tidak hanya bebas dari penyakit sistem, fungsi, dan proses reproduksi. Permasalahan remaja yang berkaitan dengan kesehatan reproduksi yang semuanya berasal dari kurangnya informasi, pemahaman, dan kesadaran untuk mencapai keadaan sehat secara reproduksi. Penelitian ini bertujuan untuk megetahui hubungan antara pengetahuan kesehatan reproduksi terhadap sikap seksual pranikah remaja pada siswa SMAN 1 Pulau Laut Timur. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode analitik observasional dengan rancangan cross-sectional (potong lintang). Penelitian dilakukan di SMAN 1 Pulau Laut Timur pada bulan Juli 2022 dengan jumlah responden sebanyak 144 orang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan kuesioner pengetahuan, sikap, dan perilaku yang diisi melalui Google form. Hasil penelitian adalah mayoritas tingkat pengetahuan responden mengenai kesehatan reproduksi adalah baik dengan persentase 79,2% dan sikap responden mayoritas baik dengan persentase 97,2%. Uji chi square antara pengetahuan kesehatan reproduksi dengan sikap seks pranikah diperoleh p value 0,007 (p<0,05) yang artinya terdapat hubungan bermakna antara pengetahuan responden mengenai kesehatan reproduksi dengan sikap seks pranikah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Tadjudin, Noer Saelan |
Uncontrolled Keywords: | remaja, pengetahuan, seks pranikah, sikap |
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Kedokteran |
Divisions: | Fakultas Kedokteran > Kedokteran |
Depositing User: | FK Perpus |
Date Deposited: | 18 Jan 2025 07:06 |
Last Modified: | 18 Jan 2025 07:06 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44980 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |