Urgensi Rehabilitasi Sosial Terhadap Narapidana Pecandu Narkotika di Lingkungan Lembaga Pemasyarakatan

Pangestu, Raden Mas Dimas (2024) Urgensi Rehabilitasi Sosial Terhadap Narapidana Pecandu Narkotika di Lingkungan Lembaga Pemasyarakatan. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Halaman Depan_Raden Mas Dimas Pangestu_205200207.pdf

Download (282kB)
[img] Text
Bab isi_Raden Mas Dimas Pangestu_205200207.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (301kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Raden Mas Dimas Pangestu_205200207.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (20kB)
[img] Text
Lampiran_Raden Mas Dimas Pangestu_205200207.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Saat ini Indonesia merupakan Negara dengan status darurat narkoba yaitu negara dengan tingkat kerawanan tinggi terhadap kasus penyalahgunaan narkotika. Pemerintah perlu turut berperan dalam mengatasi permasalahan tersebut. Lembaga Pemasyarakatan merupakan salah satu instansi pemerintahan dibawah Kementerian Hukum dan Ham yang memiliki tugas dan fungsi sebagai lembaga yang memberikan pembinaan untuk para warga binaan Pemasyarakatan yang sedang menjalani masa pidana. Rehabilitasi narkotika merupakan salah satu program yang dilaksanakan oleh Lembaga Pemasyarakatan yang ada di Indonesia. Warga binaan pemasyarakatan yang berstatus sebagai pecandu narkotika memiliki hak untuk mendapatkan program rehabilitasi narkotika dari Lembaga Pemasyarakatan. Penelitian ini bertujuan untuk mendorong pemerataan urgensi dari program rehabilitasi narkotika di seluruh Lembaga Pemasyarakatan dan untuk seluruh pecandu narkotika yang sedang menjalani masa pidana. Penulis menggunakan metode empiris yaitu mengkaji mengenai pemberlakuan hukum di masyarakat yang berasal dari fenomena hukum dan norma hukum dalam bentuk peristiwa, kejadian, perbuatan nyata yang terjadi di masyarakat. Pelaksanaan program rehabilitasi sosial terhadap narapidana pecandu narkotika di Lembaga Pemasyarakatan dihadapkan pada sejumlah kendala yang mempengaruhi efektivitasnya. Salah satu kendala utama adalah keterbatasan sumber daya, baik dalam hal anggaran maupun fasilitas. Dalam menghadapi kendala- kendala rehabilitasi sosial narapidana narkotika di Lembaga Pemasyarakatan perlu adanya langkah-langkah perbaikan sistematis. Peningkatan sumber daya, baik finansial maupun fasilitas, menjadi kunci untuk meningkatkan kualitas program rehabilitasi narkotika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. R. Rahaditya, S. H., M. H
Uncontrolled Keywords: Pemasyarakatan, Rehabilitasi Narkotika, Tindak Pidana Narkotika
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Hukum
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: FH Perpus
Date Deposited: 28 Oct 2024 08:13
Last Modified: 28 Oct 2024 08:41
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/45101

Actions (login required)

View Item View Item