ANALISIS PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PADA MAHASISWA/WI DI JAKARTA BARAT DAN KAITANNYA DENGAN ISU PORNOGRAFI DI ERA SEKARANG

MARPAUNG, ADI SATRIA BENAYAH (2024) ANALISIS PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PADA MAHASISWA/WI DI JAKARTA BARAT DAN KAITANNYA DENGAN ISU PORNOGRAFI DI ERA SEKARANG. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Komunikasi.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK (A)Adi Satria Benayah Marpaung/915210139 (B) ANALISIS PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PADA MAHASISWA/WI DI JAKARTA BARAT DAN KAITANNYA DENGAN ISU PORNOGRAFI DI ERA SEKARANG (C) Xv + 52 hlm, Tahun 2024, gambar 10, Lampiran 3 (D)Public Relations Abstrak: Penelitian ini menganalisis penggunaan Instagram terhadap isu pornografi di kalangan mahasiswa/wi di Jakarta Barat, dengan perhatian khusus pada isu pornografi. Menggunakan pendekatan kualitatif berbasis teori ekologi media, penelitian ini mengeksplorasi bagaimana Instagram membentuk interaksi sosial, persepsi nilai, serta identitas penggunanya. Fitur-fitur Instagram, seperti Stories dan Direct Message, memungkinkan komunikasi yang mudah, tapi juga mempermudah penyebaran konten sensitif. Temuan penelitian menunjukkan bahwa Instagram membantu memperluas jaringan sosial mahasiswa, memperkuat solidaritas, dan memberikan ruang edukasi melalui konten positif. Namun, platform ini juga menghadirkan konten negatif seperti pornografi, yang dapat merusak nilai-nilai moral dan interaksi tatap muka. Dengan pemanfaatan fitur report dan pengaturan privasi, Instagram memiliki potensi menjadi platform yang aman dan edukatif. Hasil penelitian ini relevan bagi pengembangan pemahaman tentang dinamika media sosial dalam era digital. Kata Kunci: Teori ekologi media, instagram, isu pornografi, mahasiswa (E) DAFTAR PUSTAKA: 3 buku, 15 jurnal (F) Dr. Muhammad Adi Pribadi, S.E., M.I.B., M.Comm.,C.PR

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Ilmu Komunikasi
Depositing User: FIKOM Perpus
Date Deposited: 03 Feb 2025 04:06
Last Modified: 03 Feb 2025 04:06
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/45760

Actions (login required)

View Item View Item