Peran Dukungan Sosial dan Self-esteem terhadap Penyesuaian Diri Mahasiswa yang Sedang Berkuliah di Luar Negeri

Maulida Erwin, Erina (2020) Peran Dukungan Sosial dan Self-esteem terhadap Penyesuaian Diri Mahasiswa yang Sedang Berkuliah di Luar Negeri. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
ABSTRACT1250.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran dukungan sosial dan self- esteem terhadap penyesuaian diri mahasiswa yang sedang berkuliah di luar negeri. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner dan melibatkan 121 mahasiswa Indonesia yang sedang berkuliah di luar negeri. Terdapat tiga buah variabel pada kuesioner yang digunakan dalam pengumpulan data, yaitu variabel dukungan sosial, self-esteem, dan penyesuaian diri. Data yang diperoleh kemudian diolah menggunakan program SPSS versi 21. Pengolahan data menggunakan uji multiple regression. Hasil penelitian menunjukkan bahwa self-esteem dan dukungan sosial memiliki peran terhadap penyesuaian diri dengan nilai R Square sebesar 0.476 atau sebesar 47.6%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: self-esteem, dukungan sosial, penyesuaian diri, kuliah di luar negeri, mahasiswa, pendidikan.
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: Admin Fakultas Psikologi
Date Deposited: 17 Jan 2020 07:49
Last Modified: 17 Jan 2020 07:49
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/12617

Actions (login required)

View Item View Item