Duan, James Kristian (2023) Kaitan profitabilitas, likuiditas dan solvabilitas terhadap harga saham pada perusahaan cunsumer goods yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020 - 2022. Masters thesis, Universitas Tarumanagara.
|
Text
James Kristian Duan 126231009 JA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan agar dapat mengetahui variable-variabel yang terdiri dari ROA, DER dan CR tersebut berkaitan dengan harga saham dari suatu perusahaan. Pada penelitian ini peneliti lebih mengkhususkan membahas perusahaan-perusahaan yang dikategorikan sebagai perusahaan consumer goods dan telah terdaftar di BEI dari tahun 2020–2022. Selama tahun 2020–2022, metode sampling purposive dipakai peneliti untuk mengumpulkan 234 berupa rasio ROA, CR dan DER dari 89 perusahaan consumer goods. Peneliti menggunakan uji nonparametric dengan teknik spearman rho test, Teknik tersebut dipakai karena hasil dari data yang diolah tidak terdistribusi dengan normal. Hasil penelitian menunjukkan ROA, DER, dan CR sangat berkaitan dengan harga saham, serta rasio ROA dan CR memliki korelasi positif terhadap harga saham yang dapat diartikan bahwa ketika nilai ROA dan CR meningkat, harga saham akan meningkat juga karena investor tertarik melakukan investasi saham pada perusahaan yang memiliki nilai ROA dan CR yang tinggi, Tetapi hal yang berbeda terjadi pada rasio DER, bahwa rasio DER memiliki korelasi negative terhadap harga saham, yang diartikan bahwa ketika DER perusahaan semakin kecil maka harga saham suatu perusahaan akan meningkat dikarenakan para investor akan lebih tertarik melakukan investasi pada perusahaan yang memiliki nilai DER rendah. Kata Kunci : Return on Asset (ROA), Debt to Equity Ratio, Current Ratio (CR), Harga Saham.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | Skripsi/Tugas Akhir Tesis |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | FE Perpus |
Date Deposited: | 13 Sep 2024 07:14 |
Last Modified: | 23 Sep 2024 05:52 |
URI: | http://repository.untar.ac.id/id/eprint/44524 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |