PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO, PRODUCTIVITY, DAN PENGHINDARAN PAJAK TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2021-2023

Lee, Edward (2024) PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO, PRODUCTIVITY, DAN PENGHINDARAN PAJAK TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2021-2023. Skripsi thesis, Universitas Tarumanagara.

[img] Text
Edward Lee 125210091 JA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh bukti empiris mengenai pengaruh variabel independen yakni current ratio, debt to equity ratio, productivity, dan penghindaran pajak pada variabel dependen yaitu, Nilai perusahaan. Dalam penelitian ini, Nilai perusahaan diukur dengan menggunakan proksi PBV. Penelitian ini menggunakan metode regresi berganda, dan populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2021 sampai dengan tahun 2023. Sampel akhir yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 30 perusahaan yang sudah memenuhi kriteria pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling, dan diperoleh sebanyak 90 data yang diolah menggunakan software SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Penghindaran pajak berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Nilai perusahaan. Sedangkan untuk variabel Current ratio, Debt to equity ratio, dan Productivity tidak berpengaruh terhadap Nilai perusahaan. Kata Kunci: Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Productivity, Penghindaran Pajak, Nilai Perusahaan The purpose of this study is to obtain empirical evidence regarding the influence of independent variabels, namely current ratio, debt to equity ratio, productivity, and tax avoidance on the firm value. In this study, firm value is measured using the PBV proxy. This study uses a multiple regression method, and the population used in this study are banking companies listed on the Indonesia Stock Exchange (IDX) from 2021 to 2023. The final sample used in this study was 30 companies that had met the sampling criteria using the purposive sampling method, and 90 data were obtained which were processed using SPSS 25 software. The results of this study indicate that Tax avoidance have a negatif and significant effect on firm value. While the variabels Current ratio, Debt to equity ratio, and Productivity do not affect firm value. Keywords: Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Productivity, Tax Avoidance, Firm value

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Skripsi/Tugas Akhir
Skripsi/Tugas Akhir > Fakultas Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi
Depositing User: FE Perpus
Date Deposited: 15 Apr 2025 04:25
Last Modified: 15 Apr 2025 04:25
URI: http://repository.untar.ac.id/id/eprint/46372

Actions (login required)

View Item View Item